Ciptakan Siskamtimas yang Kondusif, Polsek Jangkang Berikan Pengamanan Peserta Kampanye


Humas Polres Sanggau - Dalam rangka menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif selama tahapan pemilu, Polsek Jangkang Jajaran Polres Sanggau melaksanakan pengamanan Kampanye dialogis dan tatap muka Caleg DPR RI Dapil Kalbar 2, DPRD Provinsi Dapil Kalbar 6 dan DPRD Kabupaten Dapil Sanggau 5 dari Partai Golongan Karya di Gedung Yohanes Paulus II Dusun Jangkang Benua Desa Jangkang Benua Kecamatan Jangkang Kabupaten Sanggau.

Kapolsek Jangkang Iptu Hudson Siahaan, SH mengatakan pengamanan diberikan guna memberikan rasa aman kepada peserta kampanye.

“Sebanyak 4 personel Polsek Jangkang, dibantu Panwaslu Kecamatan Jangkang dan PKD Desa Jangkang Benua diturunkan guna memberikan pengamanan peserta kampanye,” ujar Kapolsek.

Iptu Hudson Siahaan berharap dengan adanya pengamanan yang diberikan terciptanya Sitkamtibmas aman dan kondusif selama Kampanye dan tersampaikannya visi dan misi Caleg kepada masyarakat dan terlaksananya kampanye sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Dengan adanya pengamanan ini diharapkan memberikan keamanan dan ketertiban kepada masyarakat peserta kampanye,” pungkasnya.

Postingan terkait: