Kapolsek Noyan Pimpin Pengamanan Misa Natal di Gereja Salib Suci Noyan


Humas Polres Sanggau - Kapolsek Noyan Polres Sanggau pimpin pengamanan Misa malam Natal 2019 di Gereja Salib Suci Noyan Kecamatan Noyan, Selasa (24/12).

Untuk menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat terutama yang beragama Katholik dalam merayakan Natal tahun 2019 ini, Kapolsek Noyan Ipda Junaifi, SH pimpin anggota dalam pengamanan Misa malam Natal di Gereja Salib Suci Noyan.

Pengamanan yang dilakukan anggota Polri yang dibantu personel dari Pihah Internal Gereja selalu terus bersinergi untuk menciptakan situasi yang aman dan tertib menjelang, pada saat kegiatan misa maupun selesainya.

Dalam pengamanan Misa Malam Natal di Gereja bertemakan "Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang" (Yoh 15:14-15) dipimpin Pastor Aloysius diikuti jamaah gereja kurang lebih sekitar 200 orang.

Anggota Polri juga melakukan mengaturan arus lalu lintas untuk yang mencegah kemacetan karena letak gereja Salib Suci berada dipinggir jalan. (dny ard)

Postingan terkait: