Patroli Dialogis, Anggota Jaga Polsek Batang Taranng sambangi Warga


Humas Polres Sanggau - Anggota Jaga Polsek Batang Tarang secara rutin dan berkesinambungan melaksanakan giat patroli wilayah dengan sasaran tempat rawan terjadinya gangguan kamtibmas, pemukiman penduduk, perkantoran, pertokoan dan obyek vital yang ada diwilayah Hukum Polsek Batang Tarang serta tidak lupa dialogis bersama warga yang dijumpai pada saat pelaksanaan patroli guna memberikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung sekaligus menyerap informasi yang sedang berkembang di masyarakat.

Kegiatan patroli dilaksanakan oleh Aipda Imam Syafei bersama Aipda Wrihatnolo melakukan patroli sekaligus menyambangi warga yang berada di Wilkum Polsek Batang Tarang.

Di dalam kesempatan itu disampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak warga agar selalu menjaga keamanan dan kondusifitas kamtibmas dilingkungan masing-masing serta selalu meningkatkan kewaspadaan supaya terhindar dari aksi kriminalitas.

Tidak hanya itu saja dengan rutin melakukan patroli baik pagi, siang maupun malam hari bertujuan untuk memberikan perlindungan kepada warga masyarakat, maka dengan demikian dari Polsek Batang Tarang menggencarkan kegiatan patroli guna untuk mencegah dan menghindari segala bentuk gangguan kamtibmas seperi Curat, Curas dan Curanmor serta tindak kejahatan lainnya.

Kegiatan patroli dan sambang yang dilakukan aecara rutin akan berdampak pada rasa aman dan nyaman oleh warga, sehingga akan selalu ditingkatkan oleh Polsek Batang Tarang.

Kapolsek Batang Tarang Iptu Sutono mengatakan bahwa patroli sambang dan dialogis harus ditingkatkan guna menjaga situasi tetap aman dan kondusif, serta mencegah terjadinya tindak pidana.

Postingan terkait: