Bripka Adi Satria Sambangi Warga Binaan dan Sosialisasikan Prokes


Humas Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hulu Bripka Adi Satria melaksanakan giat sambang dan silaturahmi, sekaligus Sosialisasi Protokol Kesehatan kepada Warga binaannya, di Desa Menyabo Kecamatan Tayan Hulu, Selasa (30/11).

Sambang Silaturahmi tersebut bertujuan mempererat hubungan yang baik kepada Masyarakat sekaligus mengingatkan kembali akan pentingnya penerapan protokol kesehatan di kehidupan sehari-hari dalam menjaga diri dan menjaga sesama.

Selaku Bhabinkantibmas Polsek Tayan Hulu Bripka Adi Satria dalam kesempatanya menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap patuh menerapkan protokol kesehatan dalam beraktifitas sehari-hari.

Tak lupa Ia juga kembali mensosialisaikan penerapan 5M dalam pencegahan Covid-19 seperti Menjaga Jarak, Menggunakan Masker, Mencuci Tangan, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas,” ungkapnya.

Sementara itu, Kapolsek Tayan Hulu Iptu Robin Talib, S. Tr. K memberikan apresiasi terhadap Anggotanya yang selalu aktif setiap saat di tengah masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas, memberikan pelayanan kepada Masyarakat, serta mengingatkan betapa pentingnya penerapan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

Postingan terkait: