Humas Polres Sanggau - Antusias warga diperbatasan Indonesia dengan Malaysia mendukung percepatan Herd Immunity cukup tinggi. Namun mobilitas menuju lokasi cukup jauh dan mahal biaya transportasi hal ini menjadi kendala.
Kegiatan vaksinasi ini telah berlangsung mulai Senin 29 November 2021 sampai dengan hari ini di Puskesmas Entikong Kabupaten Sanggau.
Kapolsek Entikong AKP Muhammad Resky Rizal, S.I.K, MH menyampaikan Desa Pala Pasang merupakan Desa yang perbatasan langsung dengan Malaysia. Namun warga kesulitan alat transportasi untuk bepergian ke Puskesmas Entikong Kabupaten Sanggau untuk melakukan vaksinasi.
Kemudian Polsek Entikong berinisiatif melakukan antar jemput warga yang ingin vaksinasi ke Puskesmas Entikong dengan jarak yang ditempuh sekitar 50 kilo meter.
"Kendala warga yakni keterbatasan mobilitas yang jauh dan mahal dari Desa Pala menuju Puskemas Entikong, dan menjadi kendala juga harus melewati jalan rusak sejauh 4 kilo meter. Sehingga warga harus mengeluarkan biaya yang besar sekitar Rp. 200.000, jika melalui jalur sungai, warga harus menempuh waktu yang lama sekitar 5 jam," kata Kapolsek.
Lanjutnya, Polsek Entikong berinisiasi mengatasi kendala dengan menyediakan mobil Dalmas Polri sebagai sarana antar jemput ke lokasi vaksinasi massal. Dalam sehari penjemputam dua kali menjemput dengan puluhan warga yang ingin vaksinasi di Puskesmas Entikong.
Kegiatan vaksinasi massal tersebut merupakan kegiatan dari Polri dengan dosis vaksin sebanyak 230 yang diberikan kepada warga Etikong.
Hingga saat ini pencapaian vaksinasi di kecamatan Entikong mencapai 53% dan menjadi posisi pertama pencapaian vaksin dari 15 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sanggau.