Kabagsumda Polres Sanggau Hadiri Pembukaan Vaksinasi Serentak Bagi Anak Usia 6-11 Tahun di Kabupaten Sanggau


Humas Polres Sanggau - Bertempat di Halaman SD Paroki Katedral Sanggau, Jl. Jendral Sudirman Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupoaten Sanggau telah dilaksanakan kegiatan Pembukaan Vaksinasi Serentak Bagi Anak Usia 6-11 Tahun di Kabupaten Sanggau, Selasa (18/1) pagi.

Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Gubernur Kalbar H. Sutarmidji, S.H, M. Hum bersama Forkopimda Provinsi Kalbar secara serentak di 15 Kab/Kota yang dilanjutkan dengan menyapa anak-anak melalui via Zoom Meeting.

Kegiatan dihadiri oleh Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.IP, M.Si, Kepala Kejaksaan Negeri Sanggau Tengku Firdaus, S.H, M.H, Kabagsumda Polres Sanggau Kompol Suparwoto, S.IP, Kasdim 1204/Sgu Mayor CZI Budi Rahardi, Kadiskes Kabupaten Sanggau Ginting, S.Si, Apt, MKM, Kadis Dikbud Kabupaten Sanggau Sudarsono, S.AP, Kepala BPBD Kabupaten Sanggau Siron, S.Sos, M.Si, Kasat Pol PP Kabupaten Sanggau Victorianus, S.Sos, Sekretaris Dinsos Kabupaten Sanggau drg. Roy Naibaho, Kabag Hukum Pemda Kabupaten Sanggau DR. Marina Rona, S.H, M.H., Dewan Guru, Orang Tua/ Wali serta para Murid yang mengikuti Vaksinasi.

Dalam arahannya melalui via Zoom Meeting Gubernur Kalbar mengatakan Hari ini untuk Kalbar telah dimulai Vaksinasi Bagi Anak Usia 6-11 Tahun yang dilaksanakan secara serentak di 15 Kab/Kota.

“Saya ucapkan Terima Kasih kepada Bupati Sanggau karena target vaksinasi yang dicanangkan untuk Kabupaten Sanggau sudah terpenuhi bahkan melampaui target,” ucapnya.

Gubernur Kalbar berharap di akhir bulan Februari 2022 target Vaksinasi sudah bisa mencapai 80% dan saya yakin Bupati Sanggau bisa mencapai target dimaksud.


“Tetap semangat dalam mensukseskan vaksinasi massal dengan melibatkan Forkopimda dan unsur terkait,” pesannya.

Dalam kegiatan tersebut pula Bupati Sanggau menyampaikan kepada Dewan Guru, Orang Tua/Wali dan murid peserta vaksin.

“Kita sudah mendengar apa yang disampaikan oleh Gubernur Kalbar bahwa hari ini telah dimulai Vaksinasi serentak bagi anak usia 6-11 tahun. Hari ini ada 2 tempat pelaksanaan vaksinasi yaitu SD Paroki Katedral sebanyak 50 dosis dan SDN 04 sebanyak 50 dosis,” ucap Bupati Sanggau.

Paolus Hadi menambahkan, Untuk Kabupaten Sanggau terdapat 48 ribu anak usia 6-11 tahun dan kita akan menyiapkan sekitar 20 ribu vaksin untuk anak.

“Saya berharap kita tetap semangat dan dan mendukung pelaksanaan vaksinasi ini sehingga dapat berjalan dengan lancar. Setelah divaksin disampakan kepada teman - teman yang belum divaksin untuk tidak takut divaksin,” pungkasnya.

Postingan terkait: