Bhabinkamtibmas Polsek Sekayam Dorong Kesadaran Masyarakat Dengan Sosialisasi Kamtibmas


Humas Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Sekayam jajaran Polres Sanggau Polda Kalbar Bripka Yan Maro, terus mengedepankan kegiatan sosialisasi Kamtibmas kepada warga binaannya.

Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Bripka Yan Maro aktif berinteraksi dengan warga Desa Kenaman Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau.

Dalam kunjungannya ke Desa Kenaman, Bripka Yan Maro menyampaikan pesan-pesan penting terkait Kamtibmas kepada warga.

Salah satu pesan yang disampaikan adalah agar warga bersama-sama menjaga lingkungan dengan tidak memarkir kendaraan sembarangan.

Selain itu, Dirinya juga mengimbau penggunaan kunci ganda sebagai langkah pencegahan terhadap tindak pencurian kendaraan.

“Kami juga mengingatkan kepada warga untuk selalu waspada dan melaporkan setiap kejadian atau aktivitas mencurigakan kepada pihak kepolisian. Hal ini sebagai bentuk kerjasama antara masyarakat dan kepolisian dalam menjaga keamanan lingkungan,” ujarnya.

Kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya Polsek Sekayam dalam menjaga stabilitas Kamtibmas di wilayah.

Bripka Yan Maro yang merupakan Bhabinkamtibmas dengan tidak kenal lelah terus berupaya menyampaikan pesan-pesan penting kepada warga agar tercipta lingkungan yang aman dan nyaman.

“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Melalui kerjasama yang baik antara polisi dan masyarakat, kita dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan terhindar dari berbagai tindak kejahatan,” pungkasnya.

Postingan terkait: