Humas Polres Sanggau - Polsek Sekayam Polres Sanggau Polda Kalbar melaksanakan program Jumat Curhat di Cafe Break Dusun Balai Karangan III Desa Balai Karangan Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau dilaksanakan kegiatan Jumat Curhat Polsek Sekayam Bersama Masyarakat Desa Balai Karangan.
Kegiatan ini bertujuan untuk mendengar langsung informasi, keluhan, aduan, saran, kritik, dan masukan dari masyarakat kepada Kepolisian terkait berbagai permasalahan yang terjadi, termasuk terkait Harkamtibmas.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kanit Binmas Polsek Sekayam Bripka Saefudin di dampingi KA SPKT Regu II Bripka Hendri, Bhabinkamtibmas Desa Kenaman Bripka Yan Maro dan Anggota Intel Polsek Sekayam Bripda Alwi Rasyid serta Masyarakat yang mengikuti kegiatan berjumlah 6 (Enam) orang.
Bripka Saefudin menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan bagian dari program Quick Wins Polri Presisi dari Kapolri.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membangun silaturahmi dan kemitraan antara Polri dan masyarakat serta mendengarkan secara langsung aspirasi dan masukan dari masyarakat guna meningkatkan pelayanan kepolisian,” katanya.
Bripka Saefudin berharap dengan adanya program Jumat Curhat ini dapat terus meningkatkan kerjasama dan kepercayaan antara Polri dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah hukum Polsek Sekayam.
“Kegiatan Jumat Curhat diharapkan dapat menjadi wadah interaksi positif antara Polri dan masyarakat serta dapat memberikan solusi bagi permasalahan yang ada. Komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman perlu terus ditingkatkan guna mendukung terwujudnya kehidupan bermasyarakat yang harmonis,” pungkasnya.