Humas Polres Sanggau - Polres Sanggau kembali menggelar kegiatan Polres Sanggau Menyapa (PSM)
di Halaman Keraton Surya Negara Sanggau,
Kabupaten Sanggau, Sabtu (22/2) malam.
Kabag Ops
Polres Sanggau Kompol Bermawis menyampaikan PSM adalah program Polres Sanggau
dengan tujuan untuk lebih mendekatkan antara Polri dengan masyarakat.
Dikatakan,
Masyarakat diberikan kesempatan seluas-luasnya menyampaikan masukan, saran
bahkan kritik demi perbaikan pelayanan Polri ke depan.
"Kami
dari Kepolisian sangat terbuka, Mari kita diskusikan apa-apa yang menjadi
harapan masyarakat kepada Kepolisian. Kami
tentu ingin yang terbaik dalam pelayanan, karena itu memang tugas negara yang
diamanahkan kepada kami," jelasnya.
Sementara itu,
Pangeran Ratu Surya Negara Sanggau, H Gusti Arman menyambut baik program Polres Sanggau Menyapa (PSM)
yang digelar Polres Sanggau.
Kami sangat
mendukung program ini, Karena dari program ini nanti akan lahir interaksi,
dialog atau komunikasi antara masyarakat dengan aparat Kepolsian.
"Sehingga
kran komunikasi yang selama mungkin agak rapat sekarang sudah terbuka.
Masyarakat pun diberikan kebebasan menyampaikan kritik dan masukan kepada
kepolisian," ujarnya.
Ia berharap
PSM terus dilaksanakan dan dilakukan berkelanjutan hingga ke
Kecamatan-kecamatan dan Desa.
"Harus
berkelanjutan, Serap aspirasi masyarakat agar kedepan Polri semakin baik dalam
memberikan pelayanan," ujarnya.
Hadir dalam
kegiatan tersebut. kabag Ops Polres Sanggau Kompol Bermawis, Pangeran Ratu
Surya Negara Sanggau H Gusti Arman didampingi ibu ratu Hj Sri Rahmawati.
Bupati
Sanggau diwakili Staf Ahli Bupati, Risma Aminin, Dandim 1204/Sgu yang diwakili
Pasi Intel Kapten Saiful Husna, Ketua MABM Sanggau Budi Darmawan, paguyuban,
penggiat Ekowisata, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.