Humas Polres Sanggau - Polres Sanggau menggelar Pelaksanaan Vaksinasi di Gereja Katedral Hati Kudus Yesus Sanggau, Vaksinasi ini dilakukan setelah usai Kegiatan Ibadah / Misa Jalan Salib Jum'at Agung Perayaan Paskah 2022, Jumat (15/4).
Kegiatan ini merupakan upaya dan dukungan Polres Sanggau terhadap kebijakan Pemerintah dalam Program Percepatan Vaksinasi Nasional.
Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan, S.I.K. beserta PJU Polres Sanggau, melakukan pengecekan kegiatan untuk memastikan pelaksanaan Vaksin, yang dilaksanakan oleh Tim Vaksinator Polres Sanggau berjalan lancar.
Kapolres juga menyampaikan Polres Sanggau dalam mendukung Program Percepatan Vaksinasi Nasional, dengan Terus memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan vaksin.
“Kita lakukan secara mobile ke tempat-tempat dan kegiatan yang banyak mengundang orang, salah satunya pada saat kegiatan Ibadah / Misa Jalan Salib Jum'at Agung Perayaan Paskah 2022 ini, para Jemaat yang usai melaksanakan ibadah bisa melakukan vaksinasi disini, baik V1, V2 dan Boosters,” jelasnya.
Kapolres Sanggau berharap upaya yang dilakukan oleh Poles Sanggau dengan melaksanakan kegiatan Gerai Vaksin Presisi, dapat turut serta menyukseskan vaksinasi guna mempercepat penyelesaian penularan pandemi Covid-19 khususnya di Kabuten Sanggau.