Tim Was Ops Ketupat 2022 Roops Polda Kalbar Kunjungi Pospam Polsek Jajaran Polres Sanggau


Humas Polres Sanggau Tim Was Ops Ketupat 2022 dari Biro Ops Polda Kalbar melaksanakan Kunjungan kerja di Pospam terpadu Ops Ketupat 2022 Simpang Tiga Sosok Kecamatan Tayan Hulu dan di Simpang Tiga Ampar Kecamatan Tayan Hilir Kabupaten Sanggau, Sabtu (30/4).

Kegiatan kunker Was Ops Ketupat 2022 dari Biro Ops Polda Kalbar yang dipimpin oleh Plt. Kabag Dal Ops Ro Ops Polda Kalbar Kompol Oon Sudarman disambut langsung oleh masing-masing Kapolsek beserta Anggota Pos Pam.

Dalam kesempatan Kunker tersebut Was Ops Ketupat 2022 dari Biro Ops Polda Kalbar memberikan saran Kesiapan dan Kelengkapan Pos Pam dan Anggota Baik, Kerjasama dengan Instansi terkait tetap dijaga dan terus ditingkatkan.


Kompol Oon Sudarman juga meminta kepada petugas Pos Pam untuk Laksanakan tugas pos pam dengan rasa tanggung dan tetap sigap dalam menangani gangguan yang terjadi sehubungan dengan mudik dalam rangka menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H.

Kegiatan Kunjungan Kerja Was Ops Ketupat 2022 dari Biro Ops Polda Kalbar dalam rangka Pengawasan terhadap Pospam terpadu di wilayah Polsek Jajaran dalam rangka Ops Ketupat tahun 2022 di wilayah Kabupaten Sanggau.

Postingan terkait: