Polsek Entikong Gelar Patroli Rutin, Jaga Kamtibmas di Bulan Puasa


Humas Polres Sanggau - Polsek Entikong menggelar Patroli rutin sepanjang bulan Ramadhan demi menjaga suasana Ramadan tetap kondusif.

Kapolsek Entikong AKP Sapja mengatakan Lewat patroli rutin ini, kami ingin masyarakat bisa khusyuk menjalankan ibadah sepanjang bulan Ramadan. Tidak ada kekhawatiran karena warga tahu bahwa petugas kepolisian bertugas di sekitar mereka.

Kapolsek menyampaikan bahwa sasaran Patroli ini Polsek Entikong menyasar daerah rawan Kamtibmas di Desa Entikong.

Selama melaksanakan Patroli, lanjut Kapolsek, personil melakukan dialog dengan masyarakat yang ditemui untuk memberikan pesan kamtibmas dan juga menyampaikan himbauan protokol kesehatan sekaligus mengajak warga yang belum vaksin Booster atau lengkap segera melengkapi vaksinasi dengan mendatangi gerai vaksinasi yang ada di wilayah Kecamatan Entikong.

AKPSapja menambahkan, untuk patrol malam hari di bulan Ramadhan pihaknya menempatkan personil untuk mengamankan masjid-masjid yang sedang melaksanakan ibadah tarawih. Yang mana sepanjang bulan Ramadhan banyak masyarakat yang menjalankan ibadah di malam hari.

Postingan terkait: