Humas Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Desa Semanget Bripka Tatak Budi Cahyono melaksanakan kegiatan himbau karhutla di desa Semanget guna menghindari adanya kebakaran hutan dan lahan, Senin (29/12).
Bhabinkamtibmas mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan, melalui pemberian himbauan dan sosialisasi kepada warga, agar tidak membuka lahan untuk berkebun atau bertani dengan cara membakar.
“Kami telah memasang spanduk himbauan di beberapa titik, tidak hanya itu, sosialisasi akan kami gencarkan sebagai bahan pembuka pikiran warga agar tidak lagi membakar lahan, karena hal tersebut dapat dikenakan sanksi hukum, ” ujarnya.
Membuka lahan dengan cara di bakar memiliki banyak dampak buruk bagi kita semua, bukan hanya kita yang membakar yang merasakan akan tetapi seluruh masyarakat dapat terkena penyakit akibat asap yang di timbulkan dari membakar ladang tersebut. (Frn)