Humas Polres Sanggau - Anggota Polsek Bonti bersama Koramil Bonti melaksanakan kegiatan Patroli KRYD protokol kesehatan kepada Masyarakat diwilkum Polsek Bonti, Sabtu (14/5).
Adapun yang menjadi sasaran dalam kegiatan Patrili KRYD tersebut yakni Pelaku Usaha, Tempat Tongkrongan Warkop & Caffe, Perkumpulan Orang / Remaja serta Lingkungan pasar, pemukiman penduduk dan tempat keramaian lainnya.
Dalam kegiatan patroli tersebut Anggota Polsek dan Koramil bonti Memberikan himbauan dan Penerapan Prokes 5M diantaranya Mencuci Tangan, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas serta Mensosialisasikan kepada Masyarakat tentang Kamtibmas serta percepatan Vaksinasi Covid-19.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Bonti Iptu Effendy mengatakan tujuan dilaskanakan kegiatan tersebut untuk memberikan pemahaman pesan-pesan Kamtibmas kepada Masyarakat agar senantiasa tetap menjaga situasi Kamtibmas yg aman dan kondusif serta, tetap memperhatikan Protokol kesehatan dimasa Endemi Covid 19 dan, Berbijaklah Dalam Bermedia Sosial.
“Kegiatan tersebut juga kita laksanakan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, nyaman dan, Kondusif serta mewujudkan Masyarakat yang sadar akan pentingnya Program Percepatan Vaksinasi Covid-19,” ujarnya.
“Dengan dilaksanakan kegiatan Patroli KRYD tersebut dapat memberikan pemahaman Kamtibmas serta edukasi kepada masyarakat tentang Penerapan Prokes dan pelaksanaan Vaksinasi sebagai upaya percepatan penanganan Covid - 19 dalam bidang kesehatan, sosial dan ekonomi,” tukas Kapolsek Bonti.