Polsek Toba Lakukan Pengawalan dan Pengamanan Pembukaan Bulan Kitab Suci Nasional Tahun 2022


Humas Polres Sanggau - Anggota Polsek Toba bersama Koramil Toba melakukan pengawalan serta pengamanan Pembukaan Bulan Kitab Suci Nasional tahun 2022 di Gereja Khatolik Paroki Kristus Raja Toba serta Karnaval Perarakan Bulan Kitab Suci diwilayah Kecamatan Toba, Sabtu (3/9) pagi.

Kegiatan diselenggarakan oleh gereja khatolik paroki Kristus raja Kecamatan Toba, Peserta kegiatan berjumlah lebih kurang 250 (Dua Ratus Lima Puluh) orang yang terdiri dari perwakilan Siswa-siswi Khatolik SD, SMP dan SMA, dan Wanita Khatolik Keacmatan Toba.

Hadir dalam kegiatan tersebut Pastor Matias Da Costa SVD, Panitia Pelaksana Kegiatan, Pemuda Khatolik Kecamatan Toba, Anggota Polsek Toba, Anggota Koramil Toba dan Tim Nakes Puskesmas Desa Teraju.

Kapolsek Toba Ipda Marianus mengatakan bahwa kegiatan merupakan dalam rangka pembukaan Bulan Kitab Suci Nasional tahun 2022.


“Dalam Rute kegiatan menggunakan Jalan Raya sehingga kami ingatkan kepada peserta Karnaval untuk mentaati Peraturan berlalulintas,” ucapnya.

“Tetap jaga keamanan pribadi dan teman lainnya Untuk Keselamatan,” tukas Kapolsek.

Pada saat pengamanan melibatkan Anggota Polsek Toba, Anggota Koramil Toba dan Pemuda Hedol serta panitia gereja Kristus Raja bentuk pengamanan kegiatan Pengawalan dan Pengaturan Lalu-lintas pada titik-titik yang ditentukan.

Postingan terkait: