Humas Polres Sanggau - Kabag SDM Polres Sanggau AKP harsoyo, S.Mn, M.M menghadiri kegiatan Sosialisasi Aplikasi SIAP Sekolah dan Rapat koordinasi Lintas Sektoral Penurunan Anak Putus Sekolah Kabupaten Sanggau di Aula Hotel garden Palace Jl. Jend. Sudirman Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau.
Kegiatan dihadiri oleh Sekda Kabupaten Sanggau Ir. Kukuh Triatmaka, MM, Kadisdikbud Kabupaten Sanggau Drs. Alipius, M.Si, Kepala OPD Kabupaten Sanggau, TP. PKK Kabupaten Sanggau, GOW Kabupaten Sanggau, para Camat, Kepala Desa serta Pengawas SD Se-Kabupaten Sanggau dan Pengawas SMP Se-Kabupaten Sanggau.
Dalam penyampaiannya, Sekda Kabupaten Sanggau mengatakan Permasalahan anak putus sekolah merupakan permasalahan komplek dan saling keterkaitan antara satu dengan lainnya oleh karena intu penangan anak putus sekolah harusdilakukan bersama-sama Dikbud dan Stakeholder terkait agar bisa lebih efektif dan optimal dalam mengatasi anak putus sekolah.
“Pada tahun 2022 Kabupaten Sanggau masih menghadapi permasalahan terkait masih rendahnya tingkat Indek Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Sanggau (66,91%) dengan menduduki peringkat 10 dari 14 Kab/Kota Se-Kalbar yang mana faktor pendorong yang mempengaruhi IPM salah satunya adalah sektor pendidikan,” ungkapnya.
Kukuh mengungkapkan, Penyebab rendahnya IPM di Sektor Pendidikan diukur melalui angka harapan lamanya anak sekolah di Kabupaten Sanggau tahun 2022 masih diangka 11,65% atau masih kelas 2 SMA dan 7,41 masih dikelas 2 SMP.
“Dalam upaya mendukung kelancaran tugas penurunan anak putus sekolah maka project leaders dalam proyek perubahan ini membuat sebuah inovasi dalam bentuk aplikasi yang dinamai dengan SIAP SEKOLAH (Sistem Informasi Anak Putus Sekolah),” ungkapnya.
Aplikasi ini, lanuut Kukuh, berbasis web dan apk android bertujuan untuk melakukan Mapping / pendataan terhadap anak putus sekolah di Kabupaten Sanggau sehingga bisa terdata dan tertangani dengan baik dengan melibatkan seluruh Kecamatan dan Desa yang ada di Kabupaten Sangau.
“Untuk penginputannya, dilakukan oleh pihak sekolah dengan berkoordinasi dengan pihak Desa dan dipantau/diawasi oleh pihak Kecamatan,” terangnya.
“Sementara cara membuka website Aplikasi SIAP SEKOLAH dengan cara membuka browser (Mozila Firefox / Google Chrome) dengan alamat url: https://siapsekolah.mediavisualgroup.com,” pungkasnya..
Kegiatan sosialisasi Aplikasi SIAP SEKOLAH dan rapat koordinasi Lintas Sektoral Penurunan Anak Putus Sekolah Kabupaten Sanggau merupakan bentuk Instrumen sistem informasi untuk melakukan pemetaan dan pendataan terhadap anak Anak Putus Sekolah di Kabupaten Sanggau sehingga bisa tertangani dengan baik dan tepat.