Anggota Polsek Tayan Hulu Ajak Warga Aktif Berpartisipasi Dalam Menjaga Keamanan Lingkungan


Humas Polres Sanggau - Anggota Polsek Tayan Hulu Polres Sanggau melaksanakan kegiatan sambang di Desa Sosok, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau.

Kapolsek Tayan Hulu Iptu Jhony Sembiring menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mempererat hubungan antara Kepolisian dengan masyarakat, serta menjaga keamanan dan ketertiban di Wilayah Kecamatan Tayan Hulu tersebut.

“Kegiatan sambang ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan warga dan mendengarkan langsung permasalahan serta kebutuhan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman di lingkungan mereka,” ujar Kapolsek.

Selama kegiatan sambang, Anggota Polsek Tayan Hulu berdialog langsung dengan warga, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, dan mengimbau untuk tetap menjaga keamanan lingkungan serta berpartisipasi aktif dalam pencegahan tindak kejahatan.

Iptu Jhony Sembiring menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

“Dengan adanya interaksi langsung antara aparat keamanan dan warga, diharapkan dapat meningkatkan kepedulian dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan mereka,” tukasnya.

Postingan terkait: