Gelar Sambang Dialogis, Personel Polsek Beduai Sampaikan Pesan Kamtibmas


Humas Polres Sanggau - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), personel Polsek Beduai menggelar kegiatan sambang dialogis di wilayah hukum Polsek Beduai, Kabupaten Sanggau. Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin kepolisian yang bertujuan untuk menjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat.

Dalam sambang dialogis tersebut, personel Polsek Beduai menyampaikan berbagai pesan kamtibmas kepada warga.

Pesan-pesan tersebut meliputi pentingnya menjaga kerukunan antarwarga, kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan, serta himbauan untuk selalu melaporkan kejadian yang mencurigakan kepada pihak kepolisian.

Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkuat kerja sama antara masyarakat dan kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Kapolsek Beduai Iptu Hudson Siahaan, SH menjelaskan, selain menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, personel Polsek Beduai juga melakukan pengecekan terhadap situasi di beberapa titik yang dianggap rawan tindak kejahatan.

“Dalam kesempatan tersebut, mereka berinteraksi langsung dengan warga, memberikan edukasi tentang pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing,” ungkapnya.

Kegiatan sambang dialogis ini dilakukan di beberapa lokasi strategis, seperti pasar, pemukiman warga, dan pusat keramaian lainnya.

Kehadiran personel Polsek Beduai di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, serta mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga kamtibmas.

Kapolsek Beduai menegaskan bahwa kegiatan sambang dialogis akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menjaga keamanan wilayah.

“Melalui pendekatan yang humanis, Polsek Beduai berharap dapat membangun kepercayaan dan kerja sama yang baik dengan Masyarakat,” ucap Iptu Hudson Siahaan.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Beduai dapat terus terjaga dan terpelihara dengan baik, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan rasa aman dan tenteram,” pungkasnya.

Postingan terkait: