Polsek Jangkang Lakukan Pengamanan Vaksinasi Tahap 1 di Gerai Presisi Puskesmas Balai Sebut


Humas Polres Sanggau - Personel Polsek Jangkang kawal kegiatan pelaksanaan Vaksinasi tahap 1 yang dilaksanakan di Gerai Vaksin Presisi Polsek Jangkang yakni di Puskesmas Balai Sebut Jl. Merakai Dusun Perintis Desa Balai Sebut Kecamatan Jangkang Kabupaten Sanggau Sanggau, Jumat (24/9).

Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh tim tenaga kesehatan Puskesmas Balai Sebut dengan sasaran warga Kecamatan Jangkang.

Adapun vaksin tahap 1 ini yang digunakan jenis Sinovac sebanyak 50 vial untuk 100 orang.

Kapolsek Jangkang Iptu Sumardai menyampaikan, pengawalan dan pengamanan yang dilakukan jajarannya guna mendukung percepatan program Vaksinasi untuk masyarakat agar kegiatan tersebut dapat berjan dengan aman kondusif.

Di samping itu, Kapolsek menjelaskan pihaknya juga melakukan langkah -langkah pencegahan Covid-19 lainnya, seperti mengimbau masyarakat untuk menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan mencuci tangan.

“Polri sepenuhnya siap mendukung program vaksinasi Covid-19 dalam rangka Program Percepatan Vaksinasi Nasional serta mewujudkan masyarakat yang sehat, ekonomi kuat dan semakin produktif,” pungkasnya.

Postingan terkait: