Wakapolres Sanggau Hadiri Peresmian Gedung Baru dan Launching Pelayanan Rawat Jalan RSUD M.Th. Djaman


Humas Polres Sanggau Wakapolres Sanggau Kompol Yafet Efraim Patabang, S.H., S.I.K menghadiri Peresmian Gedung Baru dan Launching Pelayanan Rawat Jalan RSUD M.Th. Djaman di Jl. Jend. Sudirman Kelurahan Bunut Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau.

Kegiatan dibuka langsung oleh Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.I.P, M. Si serta dihadiri Wakil Bupati Sanggau Drs. Yohanes Ontot, M.Si., Sekda Kabupaten Sanggau Ir. Kukuh Triyatmaka, M.M., Perwakilan dari Direktorat Pelayanan Kesehatan Rujukan (PKR) Menkes RI dr. Yayan Gusman, AAAK, Kabid SDK Dinkes Provinsi Kalbar Jualang, S.Kep., M.Si, Direktur RSUD M.Th. Djaman dr. Edy Suprabowo, MKM, Dandim 1204 Sanggau Letkol Inf Putra Andika Trihatmoko, Forkompimda, OPD, Instansi Vertikal, Perwakilan Bank, PKK, GOW, Persit, Bhayangkari, Dharmayukti Karini, IIDI, IBI, Kepala Puskesmas Se-Kabupaten Sanggau, Dokter Spesialis, Dokter Umum serta Paramedis pada RSUD M.Th. Djaman, RSUD Temenggung Gergaji, RSU Sentra Medika dan RSU Parindu.

Kegiatan diawali dengan acara penyambutan yaitu pengalungan syal kepada Bupati Sanggau, Forkompimda dan Kemenkes RI yang kemudian dilanjutkan dengan Pomang Adat dan Pancong Buluh Muda serta tarian penyambutan oleh Paramedis RSUD M.Th. Djaman.

Dalam sambutannya Bupati Sanggau menceritakan terkait perjalanan relokasi bangunan RSUD M.Th. Djaman Kabupaten Sanggau yang baru.


“Selaku Bupati Sanggau, Saya sangat bangga dengan adanya bangunan RSUD M.Th. Djaman Kabupaten Sanggau yang baru dan megah,” ungkapnya.

Paolus Hadi berharap, kedepannya ada peningkatan kembali terhadap infrastruktur di RSUD M.Th. Djaman.

“Tetap layani masyarakat dengan optimal dan profesional,” tutupnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pengguntingan pita oleh Wakil Bupati Sanggau, penandatanganan prasasti oleh Bupati Sanggau, peninjauan Layanan Rawat Jalan dan Poliklinik serta makan siang bersama.

Peresmian gedung baru dan Launching Pelayanan Rawat Jalan dilaksanakan dalam rangka peningkatan pengembangan layanan kesehatan di RSUD M.Th. Djaman Kabupaten Sanggau.

Postingan terkait: