Pelihara Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Sambangi Warga


Humas Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Bripka Tatak Budi Cahyono melaksanakan kunjungan ke Desa Semanget Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau. Kegiatan ini dalam rangka menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif di desa binaannya.

Dirinya menjelaskan bahwa kunjungan langsung ke warga sangat penting dan efektif karena memungkinkan petugas untuk bertemu langsung dengan warga dan menggali informasi terkini seputar situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selain itu, melalui kunjungan tersebut, dirinya juga dapat menyampaikan himbauan-himbauan kamtibmas kepada warga.

Bripka Tatak mengajak warga untuk aktif berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing serta melaporkan ke aparat keamanan jika mengetahui adanya pelaku kejahatan.

Kegiatan sambang warga dan dialogis ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga desa binaan.

“Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas di desa, diharapkan dapat mengurangi dan meminimalisir keberadaan pelaku kejahatan serta menciptakan lingkungan yang aman bagi seluruh masyarakat desa,” tukas Bripka Tatak.

Postingan terkait: