Personil Polsek Entikong Cek Lokasi Batingsor di Dusun Entikong


Humas Polres Sanggau Personil piket Polsek Entikong melaksanakan monitoring Batingsor di wilayah Dusun Entikong Desa Entikong Kecamatan Entikong yang terdampak Tanah longsor.

Dari pantauan ke lokasi / daerah yang terdampak Tanah Longsor, terdapat 2 rumah masyarakat yang terkena terdampak yaitu rumah milik Sdr. Riswanto (47) dan rumah milik Sdr. Kasianus (45) warga RT 004 RW 001 Dusun Entikong Desa Entikong Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau.

Adapun warga masyarakat yang terdampak bencana Tanah longsor sebanyak 2 Rumah, bermukim di daerah dataran rendah sehingga rentan terdampak Batingsor.

Warga/masyarakat yang terdampak tanah longsor untuk sementara menginap dirumah warga terdekat dan total kerugian yang dialami sekitar Rp. 140.000.000 milik Sdr. Riswanto dan sekitar Rp. 100.000.000 dan 1 buah motor besar Rp 15.000.000 milik Sdr. Kasianus.


Kapolsek Entikong AKP Sapja mengatakan bahwa rumah warga tersebut berada di tepi jurang sehingga menyebabkan tanah terkikis oleh air hujan dan mengakibatkan longsor di sekitar rumah tersebut.

Adapun upaya yang dilakukan dalam penanggulangan Batingsor yaitu Berkordinasi dengan kepala desa untuk mendirikan posko Batingsor dan satgas penanggulangan Batingsor disetiap Dusun. Berkordinasi dengan unsur-unsur terkait guna mengkordinir bantuan-bantuan agar dapat disalurkan kepada warga masyarakat yang terdampaktanah Longsor.

“Kami akan Berkordinasi dengan Forkopimcam guna menyiapkan kantong-kantong pengungsian ketika situasi dan kondisi sewaktu-waktu berubah serta penyiapan sarana dan prasarana guna mengevakuasi warga masyarakat yang rumah terendam air ke Posko pengungsian,” ungkap Kapolsek.

“Kami juga menghimbau kepada warga masyarakat agar senantiasa waspada dan siaga serta dapat menginformasikan kepada Bhabinkamtibmas atau aparatur desa apabila situasi dan kondisi berubah,guna menghindari jatuhnya korban,” tukas AKP Sapja.

Postingan terkait: