Polri Dukung Ketahanan Pangan, Program PPB Berjalan di Desa Tunggal Bhakti


Polres Sanggau Program 1 Perkarangan Bergizi (PPB) yang diinisiasi oleh Gugus Tugas Polri terus menunjukkan progres positif dalam mendukung ketahanan pangan bergizi di Desa Tunggal Bhakti, Kecamatan Kembayan. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (27/2) dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat setempat.

Pelaksanaan program ini dipimpin langsung oleh Aiptu Bambang S., didampingi oleh Bripka Sutikno dan Bripka B.S. Marbun. Selain itu, Ketua Bhayangkari Ranting Kembayan beserta anggota serta Tim PKK Desa Tunggal Bhakti turut serta dalam kegiatan tersebut. Mereka bekerja sama untuk mempercepat implementasi program guna meningkatkan ketersediaan pangan bergizi di lingkungan perkarangan warga.

Salah satu bentuk kegiatan utama dalam progres pelaksanaan program ini adalah pengisian polybag dengan berbagai jenis tanaman pangan.

Langkah ini bertujuan untuk mendukung konsep pertanian berkelanjutan dengan memanfaatkan lahan pekarangan sebagai sumber pangan alternatif yang sehat dan bergizi.

Kegiatan ini juga melibatkan seluruh anggota Polsek Kembayan, Bhayangkari Ranting Kembayan, serta Tim PKK Desa Tunggal Bhakti.


Sinergi antara berbagai pihak ini menunjukkan komitmen bersama dalam mengembangkan ketahanan pangan yang mandiri dan berkelanjutan di tingkat desa.

Kapolsek Kembayan, AKP Efendy, SH, dalam pernyataannya menegaskan bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait ketahanan pangan nasional.

“Melalui Program 1 Perkarangan Bergizi, kami ingin mendorong masyarakat untuk lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan bergizi dari pekarangan rumah mereka sendiri. Dengan adanya kolaborasi antara Polri, Bhayangkari, dan masyarakat, kami optimis program ini akan memberikan manfaat jangka panjang,” ujarnya.

Program PPB ini merupakan bagian dari dukungan terhadap Asta Cita Presiden Republik Indonesia dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.

Diharapkan, inisiatif ini dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lainnya dalam memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif guna menciptakan lingkungan yang sehat dan sejahtera. (Dny Ard / Hms Res Sgu)

Postingan terkait: