Humas Polres Sanggau - Polsek Batang Tarang terus mengawal pelaksanaan Program 2 Lahan Tumpang Sari Gugus Tugas Polri di Kecamatan Balai Batang Tarang.
Pada Minggu (23/2/2025), Polsek Batang Tarang melaksanakan koordinasi, pengecekan, dan pembersihan kesiapan lahan yang akan digunakan untuk penanaman jagung.
Kapolsek Batang Tarang, Ipda Miskun, S.H., langsung memimpin kegiatan ini dengan memastikan kesiapan lahan serta mengoordinasikan pelaksanaan penanaman bersama kelompok tani.
“Kami memastikan seluruh tahapan berjalan sesuai dengan rencana agar target penanaman dapat tercapai tepat waktu. Program ini diharapkan dapat membantu meningkatkan produksi pangan lokal serta mendukung ketahanan pangan masyarakat,” ungkapnya.
Pengecekan dilakukan di dua lokasi utama. Lokasi pertama berada di Dusun Padi Kaye, Desa Padi Kaye, dengan luas lahan 2 hektare. Dari total luas tersebut, 0,7 hektare telah siap tanam, sementara 1,3 hektare masih dalam tahap pembersihan.
Dengan keterlibatan 20 anggota kelompok tani serta tambahan dukungan dari kader PKK, penanaman di lahan ini ditargetkan selesai pada 26 Februari 2025.
Lokasi kedua berada di Dusun Empirang Ujung, Desa Empirang Ujung, di mana koordinasi dilakukan dengan pemilik lahan terkait kelanjutan proses tanam.
Dari total lahan seluas 1,5 hektare, sebanyak 0,6 hektare telah ditanami, sementara sisa 0,9 hektare dijadwalkan untuk ditanam pada Senin, 24 Februari 2025.
Menurut Ipda Miskun, program ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Republik Indonesia yang menitikberatkan pada ketahanan pangan nasional.
“Kami ingin memastikan bahwa lahan yang ada bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk mendukung produksi pangan yang cukup dan berkualitas bagi masyarakat. Ini adalah bentuk sinergi antara Polri, pemerintah daerah, serta masyarakat dalam membangun ketahanan pangan yang lebih kuat,” tegasnya.
Polsek Batang Tarang berkomitmen untuk terus mengawal dan mendukung program-program pertanian guna meningkatkan kesejahteraan petani dan memperkuat ketahanan pangan nasional.
Dengan adanya program ini, diharapkan keseimbangan produksi pangan di wilayah Balai Batang Tarang dapat semakin meningkat dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas. (Dny Ard / Hms Res Sgu)