Humas
Polres Sanggau -
Selaku anggota Bhabinkamtibmas sudah menjadi kewajiban selalu memberikan
himbauan kepada warga, terutama di Desa Binaannya. Seperti yang dilakukan
Bripka Sapto saat melakukan giat sambang serta dialogis kepada wargnya, Jumat
(28/8).
Giat sambang serta dialogis bertujuan
untuk melakukan monitoring situasi kamtibmas selain itu tentunya untuk
menyampaikan himbauan kepada warga, terutama terkait pandemi Covid-19 yang
masih terjadi saat ini.
Dalam patrolinya Bripka Sapto
memberikan himbauan kepada warga yang tidak menggunakan masker saat keluar
rumah, Biasakan penggunakan masker "karena memakai masker tidaklah sulit
yang sulit itu apabila terkena virus corona karena tidak memakai masker",
Himbau Bripka Sapto.
Himbauan untuk menjalankan
Protokol kesehatan pada saat ini menjadi salah satu prioritas pihak Kepolisian
selain menjaga kamtibmas, kami berharap himbauan yang terus menerus dilakukan
akan menggugah kesadaran betapa pentingnya menjaga kesehatan ditengah wabah
Covid-19 yang masih terjadi sampai saat ini, "Pungkas Bripka Sapto. (Frn)