Bripka Hendra Irawan Himbau Patuhi Protokol Kesehatan


Humas Polres Sanggau - Dalam rangka untuk memutus rantai penyebaran Coronavirus atau Covid 19, personil Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Bripka Hendra Irawan secara rutin mengelar dan melaksanakan kegiatan patroli harkamtibmas ke sejumlah wilayah yang dilanjutkan dengan tatap muka serta dialogis bersama warga guna memberikan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas serta berikan himbauan tentang protokol kesehatan kepada warga, Rabu (2/9).

Kegiatan patroli yang dilanjutkan dengan dialogis bersama warga tersebut seperti yang dilaksanakan oleh Bripka Hendra yang bertindak selaku Bhabinkamtibmas pada malam ini melaksanakan Patroli ke sejumlah tempat serta menghimbau kepada warga yang berkumpul untuk selalu mengikuti protokol kesehatan.

Selain itu Bripka Hendra juga menambahkan bahwa Dengan kehadiran petugas Polisi ditengah-tengah masyarakat melakukan patroli bertujuan sebagai tindakan preventif, selain itu juga sebagai sarana menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas, dengan melaksanakan patroli siang dan malam hari , setidaknya dapat mencegah para pelaku tindak kejahatan yang akan melakukan aksinya.

“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita masing-masing, karena keamanan adalah merupakan tanggung jawab kita bersama apabila mengetahui kejadian atau hal-hal yang mencurigakan untuk segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau kekantor Polisi terdekat” himbau Bripka Hendra. (Frn)

Postingan terkait: