Gelar Patroli Malam Hari, Anggota Polsek Kapuas ajak Warga Jaga Situasi Kamtibmas


Humas Polres Sanggau - KSPKT Regu II Polsek Kapuas Aiptu Didik Susanto bersama rekannya melaksanakan Giat Patroli Malam dengan sasaran di seputaran Kecamatan Kapuas.

Anggota Polsek Kapuas melaksanakan Giat Patroli Malam untuk Meminimalisir timbulnya aksi Kejahatan pada Malam Hari.

Dalam hal ini Anggota Polsek Kapuas lebih meningkatkan Giat Patrolinya, kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaga situasi Kamtibmas yang Aman diwilayan Hukum Polsek Kapuas.

Patroli yang dilakukan Malam hari kesejumlah Wilayah dan Berdialog dengan warga masyarakat yang sedang ngumpul di salah satu Cafe.

“Patroli Malam ini memberikan Himbauan kepada Masyarakat maupun Anak-anak muda yang sedang berkumpul, agar tidak melakukan perbuatan yang Melanggar Hukum seperti Perkelahian, Mencuri, Minum-minuman Beralkohol maupun Narkoba,” ucap Aiptu Didik.

Dirinya juga mengatakan bahwa Giat Patroli Malam yang dilakukan oleh Anggota Polsek Kapuas ini menjadikan Pelayanan terbaik kepada Masyarakat khususnya di Kecamatan Kapuas.

“Kegiatan patroli ini harus terus dilaksanakan sehingga mampu memberikan rasa Aman dan Nyaman bagi Masyarakat di Wilayah Hukum Polsek Kapuas,” tukas Aiptu Didik.

Postingan terkait: