Humas Polres Sanggau - Satuan Samapta Polres Sanggau menggelar latihan pengendalian massa (Dalmas) di halaman Markas Komando (Mako) Polres Sanggau pada Rabu, 16 Oktober 2024. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga selesai. Latihan Dalmas ini merupakan bagian dari persiapan pengamanan Pilkada 2024, yang akan berlangsung di wilayah hukum Polres Sanggau.
Latihan ini dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Sanggau, Iptu Supariyanto, S.H., didampingi oleh KBO Sat Samapta, Iptu Eko Aprianto, S.Sos.
Latihan juga melibatkan para Kanit, Kasubnit, serta 30 anggota Sat Samapta. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan personel dalam menghadapi potensi gangguan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkada.
Iptu Supariyanto menyampaikan bahwa latihan Dalmas kali ini penting untuk memastikan kesiapan fisik dan teknis anggota dalam menangani massa.
“Kami terus mengasah keterampilan anggota Sat Samapta agar siap siaga dalam menjalankan tugas pengamanan Pilkada 2024. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Sanggau,” ungkapnya.
Adapun materi yang disampaikan dalam latihan Dalmas ini mencakup dua tahapan: Dalmas Awal dan Dalmas Lanjut. Pada Dalmas Awal, personel dilatih mengenai pegang tali Dalmas, sikap tangan berkait, sikap pokok, dan sikap siaga.
Sementara pada Dalmas Lanjut, latihan meliputi penggunaan tameng, tongkat samping, hingga formasi desak maju dan dorong maju.
Personel juga mempelajari formasi-formasi taktis seperti formasi bersaf dan formasi banjar tiga, yang berguna dalam pengendalian massa.
Kasat Samapta Iptu Supariyanto menambahkan bahwa kegiatan latihan ini juga bertujuan untuk memastikan seluruh personel memahami formasi-formasi Dalmas secara benar dan dapat diterapkan dengan efektif di lapangan.
“Pengendalian massa merupakan bagian penting dari pengamanan Pilkada. Dengan latihan rutin seperti ini, kita memastikan anggota siap menghadapi berbagai situasi yang mungkin timbul,” tambahnya.
Selama kegiatan latihan berlangsung, situasi di Mako Polres Sanggau berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Latihan ini menjadi bagian dari langkah antisipasi Polres Sanggau dalam menjaga ketertiban dan kelancaran proses demokrasi pada Pilkada 2024 yang semakin dekat.