Sat Binmas Polres Sanggau Gelar Cooling System untuk Jaga Kamtibmas Menjelang Pilkada 2024


Humas Polres Sanggau - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 terus dilakukan oleh Polres Sanggau untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Pada hari Jumat, 4 Oktober 2024, mulai pukul 08.30 hingga 09.30 WIB, Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Sanggau menggelar kegiatan Cooling System di Kota Sanggau.

Kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan kendaraan roda empat milik Sat Binmas Polres Sanggau, bertujuan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada 2024.

Kegiatan dipimpin oleh Aiptu Teguh Basuki bersama Aiptu Juhendri dan Aiptu Sigit S.

Dalam giat tersebut, personel Sat Binmas memberikan edukasi dan sosialisasi mengenai pentingnya menjaga perdamaian dan ketertiban, khususnya dalam masa kampanye.

Selain menyampaikan himbauan lisan, Sat Binmas juga membagikan brosur kepada warga yang berisi pesan-pesan Pilkada damai.

Brosur ini memuat informasi penting terkait pentingnya menjaga keamanan, ketertiban, dan saling menghormati antarwarga, meski terdapat perbedaan pilihan politik.


“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kondusivitas selama masa Pilkada. Kami berharap dengan sosialisasi ini, masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam menciptakan suasana damai dan aman,” ujar Aiptu Teguh Basuki, yang memimpin kegiatan tersebut.

Selain memberikan himbauan, Sat Binmas juga membuka ruang dialog dengan masyarakat yang ditemui di sepanjang kegiatan.

Mereka menyampaikan pesan agar warga tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif yang dapat mengganggu stabilitas daerah, serta mengajak masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar, tanpa ada hambatan. Warga Kota Sanggau tampak antusias menerima informasi yang disampaikan dan berjanji akan turut serta menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah Kota Sanggau terpantau aman dan kondusif. Polres Sanggau berharap melalui kegiatan Cooling System ini, tercipta kesadaran kolektif dari masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas yang damai dan harmonis hingga usainya rangkaian Pilkada 2024.

Postingan terkait: