Melalui Sambang, Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Patuhi Protokol Kesehatan


Humas Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Desa Kuala Dua Polsek Kembayan Briptu Angga Jaya Mahendra melaksanakan kegiatan edukasi kepada warga Desa Binaan tentang wabah Covid-19 agar selalu gunakan masker dan ikuti protokol kesehatan dalam menghadapi Adaptasi Kebiasaan Baru, Sabtu (29/5).
 
Dalam kegiatan sambangnya, Bhabinkamtibmas mensosialisasikan tentang Adaptasi Kebiasaan Baru yaitu kebijakan membuka kembali aktivitas ekonomi, sosial dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar kesehatan yang sebelumnya tidak ada sebelum Covid-19.
 
Dengan kebijakan pemerintah mengenai Adaptasi Kebiasaan Baru masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan cara selalu memakai masker saat keluar rumah, memakai baju lengan panjang, selalu cuci tangan setelah dan sesudah aktifitas, selalu membawa hand sanitizer, dan jaga jarak atau physical distancing.
 
Kapolsek Kembayan Iptu MR. Pardosi, SH mengatakan guna mensukseskan program pemerintah mengenai Adaptasi Kebiasaan Baru, Bhabinkamtibmas menyambangi warga binaannya guna memberikan sosialisasi tentang adaptasi kebiasaan baru diharapkan masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

Postingan terkait: