Pimpin Latihan Pra Operasi Lilin Kapuas 2022, Ini Pesan Kapolres Sanggau


Humas Polres Sanggau Bertempat di Aula Graha Wira Pratama Polres Sanggau dilaksanakan Latihan Pra Operasi Lilin Kapuas 2022 Polres Sanggau dalam rangka Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Wilayah Hukum Polres Sanggau.

Kegiatan Lat Pra Ops Lilin Kapuas-2022 Polres Sanggau di pimpin oleh Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan, S.I.K, didampingi Kabag Ops Polres Sanggau Kompol Ida Bagus Gde Sinung, S.H., M.H., dan dihadiri Kasat Samapta Polres Sanggau Iptu Sutikno, S.Sos.,M.A.P., para Kapolsek Jajaran Polres Sanggau, para KBO dan Kasi Satfung Polres Sanggau serta dihadiri personil yang terlibat dalam Surat Perintah Operasi Lilin Kapuas 2022 Polres Sanggau.

Dalam Arahannya, Kapolres  Sanggau mengatakan kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang rutin kita laksanakan, saya yakin rekan-rekan sekalian sudah mengerti dan paham terkait langkah-langkah / SOP dalam pelaksanaan pengamanan menyambut Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

“Besok Forkopimda akan mengunjungi Pos Pol Pujaseja secara simbolis setelah pelaksanaan Apel Gelar Pasukan,” ucapnya.

Ia juga meminta agar menyurati instansi terkait agar mempersiapkan Personilnya dalam keterlibatan Pengamanan Nataru serta Personil yang terlibat Pam di Pos laksanakan dengan serius, Pos jangan sampai Kosong.


“Bagi Personil yang terseprin pada Pam gereja upayakan mobiling jangan hanya standby di satu tempat Pam. Antisipasi kegiatan balap liar di daerah-daerah yang sering digunakan untuk trek balap liar, lakukan tindakan,” pesannya.

AKBP Ade Kuncoro menekankan agar tidak ada anggota yang melaksanakan ijin atau cuti sekarang karena sudah masuk dalam pelaksanaan operasi, kecuali dalam situasi yang emergency.

“Tetap tegakkan penerapan Protokol Kesehatan dalam pelaksanaan perayaan Nataru walaupan untuk wilayah Kabupaten Sanggau angka yang terkonfirmasi Covid-19 masih Nihil,” tukasnnya.

Pelaksanaan Lat Pra Ops dalam rangka persiapan Ops Lilin Kapuas-2022 TMT 23 Desember 2022 s/d 2 Januari 2023 dengan tujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada Masyarakat yang merayakan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Wilkum Polres Sanggau.

Postingan terkait: