Bripka Sunu Joko Susanto Bersama Bhabinsa Berikan Himbauan Tentang Corona


Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Merpati Bripka Sunu Joko Susanto bersama dengan Bhabinsa melaksanakan kegiatan Penempelan dan sosialisasi maklumat Kapolri tentang Kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan dan penyebaran virus Corona (Covid-19), Kamis (26/3).

Kembali Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Merpati bersama dengan Bhabinsa melaksanakan sosialisasi keliling, kali ini dengan berjalan kaki menyusuri Kampung guna mensosialisasikan pencegahan dan pemutusan rantai penularan virus corona Covid-19 kepada masyarakat binaan yang berada di Desa Tanjung Merpati.

Kapolsek Sekayam Iptu Donny Sembiring, melalui Bhabinkamtibmas saat dihubungi mengatakan Bhabinkamtibmas bersama Bhabinsa melakukan antisipasi dengan cara melakukan sosialisasi penyebaran dan berbahayanya virus corona covid-19 serta tata cara dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19 dengan cara mematuhi himbauan pemerintah daerah dan pemerintah pusat yang mana saat ini masyarakat agar dapat tetap tinggal dirumah.

Serta selalu menerapkan pola hidup sehat dengan cara sering mencuci tangan dengan sabun kesehatan apabila kontak tangan dan setelah selesai beraktifitas diluar rumah, makan – makanan yang bergizi, sementara waktu selama karantina mandiri menghindari kontak tangan / badan dengan sesama ,serta menghindari kerumunan massa untuk antisipasi penularan dan penyebaran virus corona covid-19,” jelasnya. (Frn)

Postingan terkait: