Kegiatan Pembinaan Tradisi dan Penyambutan Bintara Remaja Polres Sanggau


Humas Polres Sanggau - Bertempat di Aula Graha Wira Pratama Polres Sanggau telah dilaksanakan kegiatan Pembinaan Tradisi dan Penyambutan Bintara Remaja Polres Sanggau, Rabu (24/8).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kabag SDM Polres Sanggau Kompol Suparwoto, S.IP dan dihadiri oleh Kanit Dalmas Ipda Eko Apriyanto, S.Sos serta diikuti Bintara Remaja Polres Sanggau Angkatan 43 s/d 46 sebanyak 43 Personil.

Kabagsumda mengatakan dalam kegiatan tersebut dilakukan pemberian materi dan pembekalan oleh Satuan Fungsi diantaranya Pemberian materi oleh Kanit Laka Satlantas Polres Sanggau Ipda Firman terkait dengan Olah TKP Laka Lantas, Pemberian materi oleh KBO Reskrim Iptu Rukmana terkait dengan Olah TKP TP/Pengambilan Sidik Jari, Pemberian materi oleh Kasat Sabhara Akp Sri Mulyono terkait dengan Dalmas dan Bongkar Pasang Senjata.


“Serta Pemberian materi oleh KBO Intelkam Iptu Gunawan Carda terkait dengan Pembentukan dan Pembinaan Jaringan, Pemberian materi oleh KBO Sat Narkoba Iptu Junaifi, SH terkait dengan Perpol Nomor 7 Tahun 2022 tentang Narkotika dan zat adiktif lainnya serta bahaya dari penyalahgunaan Narkoba, Pemberian materi oleh KA SPK Ipda Heru Santoso Bimo terkait dengan Wawasan Kebangsaan,” tambahnya.

Kompol Suparwoto mengatakan Kegiatan Pembinaan Tradisi dan Penyambutan Bintara Remaja Polres Sanggau merupakan awal dari proses pembinaan karir untuk mempererat jiwa korp Bhayangkara yang baru menyelesaikan pendidikan dengan harapan agar nantinya mampu menginplementasikan ilmu-ilmu Kepolisian dalam tugas pokoknya sebagai Anggota Polri dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

Postingan terkait: