Laka Tunggal di Batang Tarang, Ini Krinologisnya


Humas Polres Sanggau Kecelakaan tunggal terjadi diruas jalan Batang Tarang Cadok, Dusun Bael, Desa Senyabang Kecamatan Balai Batang Tarang Pada Jumat Siang (2/4).
 
Akibatnya kendaraan jenis minibus bernomor polisi KB 27 J yang dikendarai seorang pria bernama Hinduansyah dengan tiga orang penumpang diantaranya Musyuliati, M.Suryati dan Sri Rohmawati terbalik dan masuk keparit.
 
Kapolres Sanggau, AKBP Raymond M. Masengi, S. IK, MH melalui Kapolsek Batang Tarang, Ipda Agus Tri Marsono, SH mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Mobil pelat merah KB 27 J itu, melaju dari arah Sosok menuju Kecamatan Tayan Hilir.
 
“Sesampainya di Jalan Raya Batang Tarang, tepatnya di tikungan Cadok, mobil tersebut hilang kendali hingga keluar jalur dan terguling masuk ke dalam parit,” kata Kapolsek.
 
Selain pengemudi, kata dia, ada 3 orang lainnya yang menumpang mobil tersebut. Kapolsek mengungkapkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
 
“Pengemudi mengalami luka lebam akibat benturan di pelipis kiri. Sementara, penumpang lainnya juga mengalami luka lebam, mereka sudah mendapatkan penanganan medis,” tuturnya.

Postingan terkait: